Featured Post

Recommended

Daftar Rekomendasi Keycaps Untuk Mechanical Keyboardmu

Jika kamu sudah memiliki mechanical keyboard, terkadang kamu akan bosan dengan penampilan keycaps kamu yang hanya begitu-begitu saja, keycap...

Tips dan Panduan Aplikasi M-Paspor

Tips dan Panduan Aplikasi M-Paspor

Aplikasi M-Paspor adalah aplikasi resmi milik Direktorat Jenderal Imigrasi. M-Paspor digunakan untuk membuat atau penggantian paspor secara online. M-Paspor pertama kali muncul sejak awal tahun 2022 menggantikan Aplikasi Paspor Online (APAPO) yang websitenya sudah tidak ada dan sudah tidak tersedia di playstore maupun appstore. Dengan M-Paspor permohonan pembuatan paspor baru atau penggantian paspor bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun.
Tips dan Panduan Aplikasi M-Paspor - adjie.id

Pada bulan Mei 2018, Direktorat Jenderal Imigrasi telah meluncurkan aplikasi online berbasis web dan mobile yang bernama Aplikasi Pendaftaran Antrean Paspor Online (APAPO) untuk memberikan suatu peningkatan kualitas pelayanan paspor secara masif. APAPO diharapkan dapat memberikan kemudahan akses bagi masyarakat untuk dapat melakukan pengajuan permohonan di mana pun dan kapan pun secara online.

Seiring berjalannya waktu, fakta di lapangan memberikan hasil nyata bahwa APAPO masih menyisakan beberapa permasalahan seperti adanya pemohon fiktif ataupun praktik percaloan yang dengan sengaja membuat akun APAPO, sehingga memberikan kesulitan bagi pemohon yang benar-benar ingin mengajukan permohonan paspor untuk mendapatkan kuota antrean.

Pada Januari 2022, Direktorat Jenderal Imigrasi melakukan sebuah pengembangan dalam bentuk transformasi dengan wujud suatu aplikasi bernama M-Paspor sebagai pengganti dari APAPO. M-Paspor memiliki beberapa aspek kelebihan yang tidak dimiliki oleh APAPO sebelumnya, antara lain seperti verifikasi email, verifikasi NIK, upload berkas permohonan secara digital, dan pembayaran pada layer atau tahap awal.

Tips dan Panduan Aplikasi M-Paspor - Adjie.id
Gambar Aplikasi Paspor Online (APAPO)



Cara Mengatasi Rattle Pada Stabilizer Mechanical Keyboard

Cara Mengatasi Rattle Pada Stabilizer Mechanical Keyboard

Permasalahan yang sering terjadi oleh pemilik mechanical keyboard adalah adanya rattle, suara berbunyi kretak-kretuk, suara berbunyi tik-tik pada tombol panjang yang memakai stabilizer seperti tombol spacebar, tombol shift, tombol backspace maupun tombol enter.

Cara Mengatasi Rattle Pada Stabilizer Mechanical Keyboard - adjie.id

Sebelum itu kita akan belajar beberapa pengetahuan dasar tentang stabilizer pada mechanical keyboard.
Apa itu EPO Keimigrasian?

Apa itu EPO Keimigrasian?

Ketika orang asing pemegang ITAS/ITAP akan mengakhiri izin tinggalnya atau akan mengajukan visa baru diwajibkan untuk mengurus EPO. Tapi apakah kamu tahu apakah EPO itu di dalam istilah Keimigrasian?

adjie.id - Apa itu EPO Keimigrasian?

Apa itu EPO?

EPO adalah singkatan dari Exit Permit Only atau kini biasa disebut dengan pengembalian dokumen keimigrasian yang merupakan tanda berakhirnya izin tinggal orang asing (ITAS/ITAP).

Bagaimana cara mengurus EPO?

Untuk mengurus EPO, Penjamin orang asing bisa datang ke Kantor Imigrasi penerbit ITAS/ITAPnya, atau bisa juga melalui website resmi di izintinggal-online.imigrasi.go.id
Pemegang ITAS.ITAP yang akan habis masa berlakunya dan ingin tinggal lebih lama di Indonesia bisa mengajukan visa onshore dengan melampirkan EPO.

Sekian informasi mengenai EPO atau Exit Permit Only. Informasi diatas bersumber dari instagram resmi Ditjen Imigrasi, Jika ada pertanyaan lebih jauh ataupun konsultasi mengenai keimigrasian di Indonesia, kamu bisa menghubungi pihak imigrasi melalui live chat di imigrasi.go.id.
Cara Mengurus Izin Tinggal Keimigrasian Tanpa Ke Kantor Imigrasi

Cara Mengurus Izin Tinggal Keimigrasian Tanpa Ke Kantor Imigrasi

Pandemi corona masih belum terlihat ujungnya, masyarakat mungkin disulitkan oleh banyaknya pembatasan yang terjadi di sekitar, jika kamu adalah orang asing ataupun kamu yang memiliki saudara, rekan atau pasangan orang asing yang ada di Indonesia, Berikut adalah cara mengurus izin tinggal keimigrasian tanpa perlu repot-repot datang ke Kantor Imigrasi.

Cara Mengurus Izin Tinggal Keimigrasian Tanpa Ke Kantor Imigrasi

Untuk dapat mengurus izin tinggal keimigrasian tanpa ke kantor Imigrasi, kamu dapat melakukannya secara online melalui website izin tinggal keimigrasian di izintinggal-online.imigrasi.go.id

Pemegang ITK (Izin Tinggal Kunjungan), ITAS (Izin Tinggal Terbatas) dan ITAP (Izin Tinggal Tetap) yang tidak dapat diperpanjang dapat mengajukan visa onshore sebagai izin tinggal baru melalui website visa-online.imigrasi.go.id atau tka-online.imigrasi.go.id (untuk TKA).

Pengajuan visa onshore harus dilakukan sebelum izin tinggalnya habis dan tidak akan dikenakan denda overstay selama pengajuan visa, sedangkan untuk pemegang ITAS (Izin Tinggal Terbatas) dan ITAP (Izin Tinggal Tetap) yang habis masa berlakunya dapat mengajukan permohonan visa onshore setelah mengajukan pengembalian dokumen keimigrasian (EPO) secara online.

Seluruh orang asing yang berada di Wilayah Indonesia wajib mengikuti aturan dan protokol kesehatan dalam masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat di Jawa dan Bali serta aturan terkait lainnya.
Pelayanan Paspor Imigrasi di Saat New Normal

Pelayanan Paspor Imigrasi di Saat New Normal

Ditengah pandemi virus corona yang semakin meningkat di Indonesia, Roda kehidupan mesti tetap berputar termasuk roda ekonomi didalamnya. Oleh karena itu pemerintah menetapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar(PSBB) di berbagai wilayah di Indonesia. Selain itu pemerintah juga memperkenalkan tentang new normal. New normal adalah cara dan gaya hidup baru disaat pandemi virus corona yang sedang mewabah, seperti menggunakan masker, rajin mencuci tangan, physical distancing dan lain-lain demi menerapkan protokol kesehatan untuk kepentingan bersama.

Pelayanan Paspor Imigrasi di Saat New Normal - adjie.id

Agar tetap menjamin terselenggaranya pelayanan keimigrasian di masa normal baru ini, Maka Direktorat Jenderal Imigrasi menerapkan suatu kebijakan yang telah tertuang dalam Surat Edaran(SE) Direktur Jenderal Imigrasi dengan Nomor surat IMI-GR.01.01-0946 pada tahun 2020. Penerapan kebijakan keimigrasian ini tentu memperhatikan protokol kesehatan yang begitu ketat, agar menjamin kesehatan bagi masyarakat dan petugas imigrasi.

Pelayanan Paspor Saat New Normal dibuka pada Senin, 15 Juni 2020 serta melayani berbagai layanan paspor seperti :

  • Permohonan paspor baru
  • Penggantian paspor karena habis masa berlaku
  • Penggantian paspor karena rusak
  • Penggantian paspor karena hilang
  • Dan Penggantian paspor perubahan data

Pendaftaran Layanan

  • Bagi pemohon paspor baru dan penggantian paspor karena habis masa berlaku diwajibkan untuk mendaftar melalui aplikasi pendaftaran antrian paspor online yang dapat kamu unduh di playstore ataupun appstore
  • Bagi pemohon paspor hilang dan rusak, kamu bisa datang langsung menuju kantor imigrasi terdekat, namun tentunya terdapat kuota yang telah disesuaikan di kantor imigrasi tersebut

Kuota Layanan

Kuota layanan untuk para pemohon dalam keadaan new normal ini kini dibatasi hanya 50% dari kuota dalam keadaan normal, pembukaan kuota antrian online pada aplikasi antrian paspor online dapat dilakukan pada setiap hari jum'at pukul 14.00 waktu setempat.

Layanan Prioritas

Imigrasi juga memberikan layanan prioritas bagi penyandang disabilitas, lansi dan balita. Pemohon dengan kriteria ini bisa langsung datang ke kantor imigrasi terdekat tanpa perlu mendaftar online melalui aplikasi antrian paspor online.

Protokol Kesehatan

Untuk kebaikan bersama dalam melakukan pelayanan publik, Pihak Imigrasi menghibau untuk selalu mengedepankan protokol kesehatan yang ketat. Bagi para pemohon yang datang ke Kantor Imigrasi diwajibkan untuk :
  • Menggunakan masker wajah
  • Mencuci tangan sebelum memasuki kantor imigrasi
  • Dilakukan pemeriksaan suhu tubuh di depan pintu masuk kantor imigrasi, jika suhu tubuh kamu mencapai lebih dari 37,5 derajat, maka kamu akan ditolak masuk ke dalam kantor imigrasi
  • Melakukan physical distancing atau jaga jarak dengan orang lain
  • Dan agar selalu mematuhi aturan yang berlaku di kantor imigrasi

Sekian informasi mengenai pelayanan paspor imigrasi di saat kondisi new normal. Jika kamu ada urusan yang mendesak yang berhubungan dengan pihak imigrasi, kamu bisa segera mengurusnya namun selalu perhatikan protokol kesehatan yang ada demi kebaikan kita bersama. Tapi jika belum terlalu mendesak, kamu bisa menundanya di lain waktu, sembari menunggu keadaan makin membaik.
Tips dan Tutorial Merapihkan Kabel Coiled yang Melar/Kendur

Tips dan Tutorial Merapihkan Kabel Coiled yang Melar/Kendur

Diantara kalian mungkin memiliki kabel coiled untuk melengkapi estetika perangkat kamu, baik itu mechanical keyboard, smartphone atau yang lain. Namun seiring berjalannya waktu atau adanya human error kadang membuat kabel coiled yang kamu miliki menjadi melar/kendur atau tidak rata karena tidak sengaja tertarik.

Tips dan Tutorial Merapihkan Kabel Coiled yang Melar - adjie.id

Jika kamu memiliki kabel coiled yang kondisinya sudah tidak rapih, atau ketika membuat gulungannya tidak rata saat pemanasannya, disini saya akan memberikan tips dan tutorial merapihkan kabel coiled yang melar/kendur dengan menggunakan uap air panas atau dikukus.
Mechanical Keyboard Wireless Keychron K6

Mechanical Keyboard Wireless Keychron K6

Keychron K6 adalah mechanical keyboard nirkable dengan layout 65% yang inovatif. Keyboard ini dibuat untuk memaksimalkan ruang kerja kamu dengan desain yang begitu ergonomis, mempertahankan semua tombol fungsi dan multimedia yang diperlukan. Dengan versi hotswappable, keyboard ini menawarkan kebebasan untuk mempersonalisasi pengalaman mengetik kamu tanpa perlu menyolder.

Mechanical Keyboard Wireless Keychron K6 - adjie.id

Mode kabel dan nirkabel

Keychron K6 mampu terhubung hingga 3 device via bluetooth dan berpindah dengan mudah. K6 menggunakan chipset Broadcom bluetooth yang dapat diandalkan. K6 cocok digunakan untuk penggunaan di rumah, kantor dan bermain game ringan saat terhubung dengan smartphone, laptop dan ipad kamu. K6 juga menggunakan model kabel dengan koneksi kabel USB type-C.
Pra Rilis Wireless Mechanical Keyboard Keychron K8

Pra Rilis Wireless Mechanical Keyboard Keychron K8

Berita mengenai pra rilis wireless mechanical keyboard Keychron K8 cukup membuat para penggemar keyboard penasaran. Pasalnya brand dengan nama Keychron ini kembali akan merilis keyboard dengan harga murah namun dengan spesifikasi yang luar biasa.

Pra Rilis Wireless Mechanical Keyboard Keychron K8 - adjie.id

Keychron dibentuk pada tahun 2017 oleh sekelompok penggemar keyboard yang memiliki pengalaman luas dalam pembuatan keyboard. Grup ini terdiri dari desainer, pemasar, dan pakar produksi.

Anggota tim inti keychron yaitu Will Ye memiliki 9 tahun pengalaman dalam produksi keyboard dan bisnis terkait serta Sven Zhu memiliki 10 tahun pengalaman dalam desain industri. Keychron mendedikasikan diri untuk menciptakan mechanical keyboard paling canggih dengan desain minimalis. Dan juga Keychron terdaftar sebagai Middle Bridge Ltd di Endeavour House Lantai 3, Coopers End Road, Stansted, CM24 1SJ, Inggris.